Memanasnya politik menjelang pemilihan gubernur baru di ibukota ini ada yang mengaitkan dengan fenomena “Semua Karena Ahok.” Dari gaya bicaranya (instonasi yang kerap tinggi), pemilihan kata-katanya yang kontroversi (pernah diwawancara secara live mengeluarkan kata “isi toilet), etnisnya (baru Ahok sepertinya keturunan Tionghoa sebagai pejabat publik setingkat gubernur), agamanya (minoritas). Itulah yang memicu timbulnya sebuah gerakan yang menamakan diri atau “dinamakan oleh media” (yang ini admin kurang jelas) sebagai “Asal Bukan Ahok.” Gerakan inilah yang memicu munculnya nama-nama yang dipandang sekiranya dapat bersaing atau mungkin dapat mengalahkan Ahok dalam Pilkada DKI 2017. Dan suaratokoh mencatat setidaknya ada 15 tokoh yang pernah muncul sebagai calon gubernur DKI 2017 – 2022.
Lalu siapa sajakah lima belas orang tersebut ? Berikut ulasannya :
- Ahmad Dhani. Musisi ini sangat terkenal sebagai pentolan grup band Dewa 19. Keterkenalannya tidak hanya di wilayah DKI saja tapi seluruh Indonesia. Partai yang menyalonkannya PKB.
- Rizal Ramli. Mantan menteri kemaritiman, terkenal sekali dengan jurus kepret-nya. Terakhir partai PAN yang menyatakan secara terbuka mendukung RR sebagai cagub DKI 2017 – 2022.
- Yusril Ihza Mahendra. Mantan menteri dan juga ahli hukum tata Negara. Hampir dapat meyakinkan partai-partai untuk mengusungnya, tetapi akhirnya gagal di detik-detik terakhir.
- Abraham Lunggana. Lebih dikenal sebagai Haji Lulung, anggota DPRD DKI dari PPP.
- Adyaksa Dault. Mantan menteri di era pemerintahan SBY.
- Ichsanuddin Noorsy. Pengamat politik. Mendaftar sebagai calon gubernur DKI dari jalur independent, tetapi gagal karena kurang persyaratannya.
- Tri Rismaharini. Walikota Surabaya.
- Budi Waseso. Kepala BNN.
- Ridwan Kamil. Walikota Bandung.
- Sjafrie Sjamsoeddin. Mantan menteri pertahanan di era pemerintahan SBY.
- Yusuf Mansyur. Ustadz kondang yang dikenal juga sebagai motivator sedekah. Ada desas desus tadinya akan disandingkan dengan Sandiaga Uno tetapi batal.
- M. Sanusi. Politisi Partai Gerindra
- Hasnaeni Moein. Disebut juga sebagai wanita emas. Politikus dari partai Demokrat.
- Fahrurrozi Ishaq. Pernah menjadi gubernur tandingan versi FPI, sewaktu Ahok masih PLT dan hendak dilantik menjadi gubernur menggantikan Joko Widodo.
- Biem Benjamin. Politisi Partai Gerindra
- Nachrowi Ramli. Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Demokrat
Sebenarnya masih ada lagi selain lima belas tokoh tersebut di atas, yang pernah meramaikan bursa calon gubernur DKI dalam Pilkada 2017. Sebut saja misalnya Farhat Abbas, Tantowi Yahya, Aria Bima, Desi Ratnasari bahkan sampai Eko Patrio, tetapi popularitasnya (nyalon-nya) di media tidak sekuat lima belas tokoh yang tersebut di atas. Dari berbagai sumber
0 komentar:
Post a Comment