Dibawah ini adalah beberapa tips untuk membuat orang-orang
disekeliling Anda menyukai Anda. Adalah seorang senator dari Texas yang bernama
Lyndon Johnson, yang menurut kolumnis Jack Anderson, senator Lyndon Johnson ini
merupakan senator yang paling berpengaruh sejak akhir perang dunia ke II.
Menurut Jack Anderson, Senator Lyndon Johnson tidak hanya meletakkan
catatan 10 aturan “agar orang-orang menyukai Anda” di laci mejanya dan
melupakannya. Dilihat dari kondisi kertas catatan tersebut, jelas bahwa Senator
sering membacanya” Kata Anderson.
Inilah sepuluh tips ala Lyndon Johnson (beberapa mengalami
pengeditan tanpa mengurangi arti yang dimaksud):
- Belajarlah mengingat nama. Ketidak efisienan pada titik ini mungkin menumbuhkan bahwa perhatian Anda kurang.
- Jadilah orang yang menyenangkan bagi orang lain sehingga Anda tidak menjadi kaku. Jadilah orang yang luwes.
- Kembangkan sifat menarik sehingga orang akan mendapatkan sesuatu yang bernilai dari pergaulan mereka dengan Anda.
- Usahakan mendapatkan unsur “kasar” di dalam kepribadian Anda, bahkan unsur yang mungkin tidak Anda sadari.
- Selalu bersikap santai dan rileks dengan begitu Anda tidak mudah terganggu.
- Jangan congkak. Hindari kesan bahwa Anda sok tahu.
- Jangan pernah melewatkan kesempatan mengatakan selamat atas prestasi siapapun, atau menyatakan simpati akan penderitaan atau kekecewaan.
- Berusahalah secara tulus untuk memperbaiki setiap kesalahpahaman yang pernah Anda alami atau sedang alami. Buanglah keluhan Anda.
- Berikan kekuatan spiritual pada orang, dan mereka akan memberikan kasih yang tulus pada Anda.
- Biasakanlah menyukai orang hingga Anda belajar melakukannya secara sungguh-sungguh.
Sepuluh tips agar orang-orang menyukai kita seperti tersebut di
atas, sangat penting untuk dijadikan panduan untuk bersosialisasi dengan lebih
baik. Mengetahui point mana saja yang telah kita lakukan dan belum kita
lakukan, akan memudahkan kita untuk memperbaiki penilaian orang lain kepada diri
kita.
Semoga bermanfaat.
0 komentar:
Post a Comment